LSM dan Ormas di Kec. Arjawinangun Bentuk Aliansi LSM Ormas Arjawinangun

    LSM dan Ormas di Kec. Arjawinangun Bentuk Aliansi LSM Ormas Arjawinangun

    KAB. CIREBON - Lembaga Swadaya Masyarakat di Kecamatan Arjawinangun Kabupaten Cirebon yang selama ini bekerja sendiri-sendiri bersatu dalam Aliansi LSM Ormas Arjawinangun. Hal ini dilakukan agar semua Ormas dan LSM mempunyai satu visi dan juga misi membangun Kecamatan Arjawinangun lebih baik. 

    Aliansi LSM Ormas Arjawinangun ini dibentuk guna menampung aspirasi sesama Ormas dan LSM, dalam rangka untuk turut memajukan wilayah Kecamatan Arjawinangun Kabupaten Cirebon.

    Ketua LSM AMPAR Kec. Arjawinangun, Lili mengatakan, sebagai salah satu Organisasi Kemasyarakatan (Ormas), Aliansi LSM Ormas Arjawinangun perlu meningkatkan kemampuan dan kompetensinya, serta membutuhkan tertib berorganisasi, dengan menjunjung tinggi etika yang ada.

    "Aliansi LSM Ormas Arjawinangun juga akan memiliki AD/ART yang mengatur segala kegiatan dari para pengurus dan anggotanya. Selain itu, Aliansi LSM Ormas Arjawinangun juga akan menjadi sentral konsolidasi bagi internal anggota, sehingga akan satu suara guna mengawal kinerja pejabat di Kecamatan Arjawinangun, " ujar Lili, Kamis (15/12/2022).

    Aliansi LSM Ormas Arjawinangun ini terbentuk dari gabungan puluhan LSM yang ada di Kecamatan Arjawinangun, diantaranya, Pemuda Pancasila, Al Jabar, CIB, GRIB. Sebelum pembentukan aliansi ini melalui musyawarah mufakat untuk melebur menjadi satu Ormas. Diharapkan nantinya keberadaan Aliansi LSM Ormas Arjawinangun akan lebih diperhitungkan, dalam setiap langkahnya untuk kemajuan pembangunan di Kecamatan Arjawinangun.

    "Proses pembentukan Aliansi LSM Ormas Arjawinangun telah dibahas dalam jumpa santai sebelumnya. Sehingga organisasi ini telah dipersiapkan secara matang, guna menampung aspirasi, " lanjutnya.

    Lili mengatakan selama ini Ormas dan LSM di Kecamatan Arjawinangun terkesan berjalan sendiri-sendiri, sehingga saat ada masalah justru sulit untuk menyamakan persepsi. Dengan latar belakang tersebut maka dibentuklah Aliansi LSM Ormas Arjawinangun.

    "Pembentukan Aliansi LSM Ormas Arjawinangun ini tentunya dalam rangka menyatukan pemikiran diantara LSM yang ada di Kec. Arjawinangun, " ujarnya.

    Dibentuknya Aliansi LSM Ormas Arjawinangun ini bukan untuk mencari kesalahan kerja pemerintahan, namun justru berguna untuk membantu dan mengawasi jalannya pemerintahan dengan baik. Sehingga harapannya, keberadaan Aliansi LSM Ormas Arjawinangun dapat membantu program-program pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

    "Diharapkan dengan hadirnya Aliansi LSM Ormas Arjawinangun program-program kerja yang ada di Pemerintah bisa kami dampingi dan kawal terus menerus sejak awal, bukannya justru setelah berjalan. Sehingga, bila ditemukan kekurangan atau kesalahan, bisa ikut membantu memberikan koreksi ataupun solusi, " lanjutnya. (Agus S)

    kabupaten cirebon lsm ormas jawa barat
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Persidangan Diundur, Saksi PT Reksa Finance...

    Artikel Berikutnya

    Resmi Dilantik Sebagai Ketua SMSI Kab. Cirebon,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Kapolresta Cirebon Tegaskan Persiapan Keamanan Menjelang Masa Tenang Pilkada Serentak 2024
    Patroli Polsek Waled Sambangi Satkamling, Perkuat Persatuan dan Kesatuan Jelang Pilkada 2024
    Patroli Siskamling polsek Gebang Polresta Cirebon ajak warga cegah kejahatan malam
    Polsek Depok Kontrol Logistik Pilkada 2024 di Gudang Logistik PPK Plumbon
    Bhabinkamtibmas Ds. Kepongpongan Sambangi Warganya
    Patau situasi kamtibmas jelang pilkada serentak anggota patroli dan babinkamtibmas sambangi Warga Binaannya di Desa Wargabinangun Anggota patroli bersama bhabinkamtibmas sampaikan pesan Kamtibmas untuk ciptakan kondisi wilayah tetap kondusif Jelang Pilkada serentak 2024.
    Tiga Personel Polresta Cirebon Mendapat Kenaikan Pangkat Pengabdian
    Kapolresta Cirebon Tegaskan Persiapan Keamanan Menjelang Masa Tenang Pilkada Serentak 2024
    Puluhan Personel Polresta Cirebon Jalani Tes Urine
    Polresta Cirebon Gelar Penyuluhan Pencegahan Penyalahgunaan Narkotika di SMPN 1 Sumber
    Sinergitas Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Balerante dalam penyaluran beras.
    Babinkamtibmas bersama anggota Patroli sambangi Pos Kamling sampaikan pesan Kamtibmas untuk ciptakan kondisi wilayah tetap kondusif pasca lebaran.
    Kapolsek Ciwaringin Memimpin Giat Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) Dengan Membaca Surat Yasin Dan Doa Bersama.
    Personil Polsek Plered Monitoring giat Takbir Keliling di malam Hari Raya Idul Fitri 1445 H, di Ds. Panemvahan kec. Plered
    Pak Bhabin Kel Sendang  Polsek Sumber Polresta Cirebon Cek Dan Kontrol Poskamling

    Ikuti Kami